Apabila mobil akibat kecelakaan masuk bengkel selama lebih dari 48 jam maka akan diberikan mobil pengganti maximal 5 x 24 jam
Fasilitas untuk membantu nasabah ketika keadaan darurat atau kerusakan kendaraan di jalan dengan dibantu oleh teknisi ACA
Fasilitas yang diberikan apabila nasabah mengalami kerusakan mobil atau kecelakaan sehingga harus dilakukan penderakan ke bengkel
Layanan yang diberikan apabila nasabah mengalami kecelakaan yang menyebabkan korban jiwa maksimal penggantian 1 juta rupiah per kejadian
Pelayanan dan pengantaran mobil ke nasabah pada saat sebelum dan sesudah diperbaiki di bengkel.
Pelayanan survery klaim secara langsung di tempat nasabah oleh Officer ACA. Fasilitas ini hanya berlaku di hari kerja.
Pada saat terjadi kehilangan atau TLO untuk kendaraan baru sebelum berusia 6 bulan
Menerima permintaan dan pelayanan otomate dari nasabah
Garansi perbaikan maximal 6 bulan setelah mobil keluar dari bengkel
Nasabah dapat melakukan perbaikan di Authorized Workshop yang telah menjadi rekanan khusus.
Otomate Smart | Otomate | Otomate Solitaire | ||
JAMINAN | Komprehensif | ✓ | ✓ | ✓ |
Tanggung Jawab Hukum (TJH) | Max 25 Juta | Max 50 Juta | Max 75 Juta | |
Kecelakaan Diri | X | 10 Juta (Max 5 orang) | 10 Juta (Max 5 orang) | |
Kerusuhan, Huru-hara, Terorisme & Sabotase | X | ✓ | ✓ | |
Banjir, Angin Topan & Tempa Bumi | X | Max 10% dari UP* | Max 10% dari UP* | |
BENEFIT | New For Old | 6 Bulan | 6 Bulan | 6 Bulan |
Mobil Pengganti | ✓ | ✓ | ✓ | |
Emergency Service | ✓ | ✓ | ✓ | |
Vallet Service | ✓ | ✓ | ✓ | |
Authorized Workshop (Non-rekanan) | X | X | ✓ | |
Authorized Workshop (Rekanan) | ✓ | ✓ | ✓ | |
Stolen by Valet Parking | X | X | ✓ |
Otomate Merupakan produk asuransi kendaraan bermotor berkualitas yang dikemas khusus dalam bentuk paket dan disertai dengan fasilitas layanan istimewa berupa mobil pengganti, perbaikan darurat, mobil derek dan lain-lain
Jaringan cabang yang sangat luas
Sebagai komitmen ACA dalam memberikan pelayanan dan kenyamanan bagi para nasabah, Saat ini 44 kantor cabang dan 25 kantor perwakilan ACA telah hadir di seluruh wilayah Indonesia untuk lebih mendekatkan diri dengan nasabah dan Mitra Bisnis yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia.
Jaringan bengkel yang sangat luas
Tenaga ahli kami siap membantu dengan dukungan lebih dari 400 jaringan bengkel rekanan yang profesional dan tersebar di berbagai kota di seluruh Indonesia menawarkan pelayanan berkualitas tinggi,
Jenis kendaraan bermotor yang dapat diasuransikan adalah kendaraan roda empat kategori Non Truk (Sedan, Jeep, Minibus dan sejenisnya) yang penggunaannya untuk kepentingan pribadi (non bisnis).
Gabungan (COMPREHENSIVE)
Jaminan ganti rugi atau biaya perbaikan atas kehilangan atau kerusakan sebagian maupun keseluruhan pada kendaraan akibat kejatuhan benda, kebakaran, perbuatan jahat, pencurian, perampokan, tabrakan, benturan atau kecelakaan lalu lintas lainnya termasuk kerusakan total yang nilai perbaikannya sama dengan atau lebih dari 75% dari harga pertanggungan dan/atau kehilangan total karena pencurian.
Usia maksimum untuk jaminan Comprehensive adalah 7 tahun.
Individu atau Perorangan yang memiliki kepentingan atas kendaraan yang diasuransikan dapat mengasuransikan kendarannya.
Program asuransi ini hanya untuk menjamin kendaraan bagi penggunaan individu/pribadi, dan tidak berlaku untuk penggunaan komersil. Untuk penggunaan komersil silahkan menghubungiÂ
Jangka waktu pertanggungan asuransi kendaraan bermotor yang dipertanggungkan adalah satu tahun.
Harga pertanggungan kendaraan yang diasuransikan adalah harga pasar kendaraan tersebut dari jenis dari type yang sama pada saat penutupan asuransi.
Segera laporkan musibah kerugian yang Anda alami ke Hotline ACA 24 jam 021 – 31 999 100 atau melalui e-mail hotline@acains.com dalam tempo 5 (lima) hari kalender. Setelah pelaporan ini Anda akan diberikan nomor lapor oleh petugas klaim ACA. Anda juga akan diminta untuk melengkapi dokumen yang diperlukan sesuai dengan kasus yang Anda alami.
Setelah melengkapi dokumen, petugas kemudian akan melakukan survey (foto kendaraan) dan wawancara atas kejadian yang dialami. Setelah tahapan tersebut, klaim langsung diproses, petugas akan menginformasikan perkiraan waktu selesainya untuk perbaikan/penggantian klaim.